Liga1

The Jak Mania Boikot Panpel, Laga PS Tira Persikabo Kontra Persija Terancam Sepi Dukungan

MEDANSPORT.ID- Wacana boikot bakal dilakukan suporter Persija Jakarta, The Jak Mania untuk tidak hadir menyaksikan laga Persija kontra Tira Persikabo pada pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/7/2019).

Hal itu sebagai tindakan protes keras atas sikap panitia pertandingan yang dinilai menaikkan harga tiket hingga dua kali lipat di banding tahun sebelumnya.

Atas rencana tersebut laga kedua tim pun terancam sepi dukungan. Mengingat, Jak Mania merupakan suporter dengan jumlah massa yang sangat besar.

Panpel Tira Persikabo menempatkan The Jak Mania di tribun Timur Stadion Pakansari dengan harga tiket dibandrol Rp100 ribu.

Sebelumnya dalam dua musim terakhir, The Jak Mania hanya mengeluarkan uang Rp50 ribu ketika menyaksikan laga Persija Jakarta melawan Tira Persikabo.

Dua musim lalu The Jak Mania bisa mendapatkan harga tiket yang murah karena Tira Persikabo masih bernama PS TNI.

Sekarang setelah bermerger dengan Persikabo Kabupaten Bogor, Tira Persikabo didukung oleh Kabomania dan UPCS yang masing-masing menempati tribun Utara dan Selatan. (bbs/net)