LIVE BEINSPORT KAMIS DINI HARI PUKUL 03.00 WIB

Prediksi Laliga, Real Madrid VS Elche: Trend Positif….

MEDANSPORT.ID - MEDAN - Real Madrid ditantang tim juru kunci Elche di Santiago Bernabeu pada pekan ke-21 La Liga 2022/2023, Kamis (16/2/2023) pukul 03.00 WIB. Kubu Real Madrid tengah berupaya mengejar ketertinggalan dari Barcelona, dalam perburuan gelar juara LaLiga 2022/2023. Los Blancos kini menghuni peringkat 2 klasemen Liga Spanyol, dengan koleksi 46 poin dari 20 laga.

Tim Ibukota itu terpaut 11 angka dari Barca yang menguasai puncak tabel LaLiga. Jika tengah pekan ini Madrid mampu menundukkan Elche, maka skuad besutan Carlo Ancelotti punya kans memangkas jarak menjadi 8 poin. Di sisi lain, hingga pekan ini Elche masih berstatus sebagai tim juru kunci LaLiga 2022/2023. Musim ini mereka baru mendulang total 9 poin.

Agaknya kali ini Los Franjiverdes juga bakal kesulitan untuk menambah pundi poin mereka. Tengah pekan ini Real Madrid akan melakoni laga dengan predikat juara Piala Dunia antarKlub 2023. Los Blancos sukses merebut gelar tersebut usai akhir pekan lalu sukses menundukkan Al Hilal dengan skor 5-3 dalam laga final, yang berlangsung di Stadion Prince Moulay Abdallah, Rabat, Maroko.

Usai berhasil mengamankan gelar Piala Dunia antarKlub, kini fokus tim asuhan Carlo Ancelotti sudah harus beralih ke kompetisi domestik LaLiga Spanyol. Los Blancos mesti bersiap meladeni kunjungan Elche di bawah asuhan Pablo Machin.

"Gelar itu memberikan kami suntikan untuk mengarungi sisa musim ini. Kami memiliki keinginan dan kemauan untuk melakukan yang terbaik di semua kompetisi, dan di setiap menit dari setiap pertandingan," tegas Carlo Ancelotti, dikutip laman resmi klub.

Di atas kertas, Madrid tentu unggul segalanya ketimbang tim tamu. El Real juga sangat butuh kemenangan dari laga ini, demi mempersempit gap dengan sang pemuncak tabel LaLiga, Barcelona. Catatan Whoscored menunjukkan bahwa Real Madrid mempunyai rata-rata tembakan paling banyak di Liga Spanyol 2022/2023, yakni mencapai 17,3 tembakan per laga. Dari jumlah tersebut, mereka sukses melesakkan total 40 gol (hanya kalah dari Barca dengan 43 gol).

Los Blancos juga memiliki rata-rata penguasaan bola mencapai 59,1 persen, sekali lagi hanya kalah dari Barca dengan 64,1 persen. Di atas kertas, El Real berpeluang menguasai jalannya pertarungan kontra Elche. Di sisi lain, Elche baru saja menorehkan kemenangan perdana di LaLiga 2022/2023. Skuad besutan Pablo Machin menekuk Villarreal lewat skor telak 3-1, pada Sabtu (4/2/2023) lalu, di Stadion Manuel Martínez Valero.

Hasil itu sekaligus memutus tren buruk 19 laga tanpa kemenangan di LaLiga musim ini. Musim ini di ajang Liga Spanyol, skuad Elche hanya sanggup melepaskan rata-rata 9 kali tembakan per laga. Jumlah itu menjadi yang terburuk kedua, selepas Real Mallorca dengan 8,6 tembakan per laga. Sedangkan dalam urusan ball possession, Elche hanya memiliki rata-rata sebanyak 41,7 persen. Mengacu statistik tersebut peluang Los Franjiverdes untuk meraup poin dari laga kali ini terbilang sangat kecil.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis:

Baca Juga