60 Persen Atlet PON Sumut Berasal dari Medan

MEDANSPORT.ID - MEDAN - Ketua Umum KONI Sumut John Ismadi Lubis memuji semangat dan persiapan KONI Kota Medan dalam menghadapi Porprovsu 2022, dan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 yang nantinya berlangsung di Sumut dan Aceh.

“Melihat KONI Kota Medan bersama Pengcab dan Pengkot cabor serta KONI Kecamatan agak senang hati saya. Karena kontingen Sumut itu nanti, 60 persen berasal dari Kota Medan,” ucap Jhon Ismadi Lubis dalam acara Rapat Anggota KONI Kota Medan Tahun 2022 di Grand Kanaya Hotel Medan, Minggu (10/4/2022).

Dia berharap akan muncul atlet-atlet berbakat dari Medan supaya lebih memberi kontribusi terhadap kontingen Sumut nantinya.

Dikatakan, jika pada PON lalu untuk bisa berpartisipasi atlet harus melalui babak kualifikasi, tapi pada PON XXI ini, atlet Sumut cukup melalui Porprovsu, Kejurda dan Selekda karena menjadi tolok ukur untuk promosi dan degradasi.

“Jadi benar kata Ketua Umum KONI Medan tadi, kalau 66 cabor yang dipertandingkan nanti kita isi semua, kita butuh 1.500 atlet. Kalau ditambah pelatih, berarti ada 2.000 orang yang mau kita pelatda kan. Sementara targetnya 60 sampai 90 medali emas. Karena itu nanti juga perlu dikaji di sini, apakah semua mau kita siapkan,” ungkap John Lubis.

Sementara Wali Kota Medan yang diwakili Kadispora Medan Pulungan Harahap SH MSi, mengulangi kembali komitmen membangun prestasi dan sarana di kota ini.

“Pemko Medan ingin mewujudkan Medan sebagai Kota Atlet. Untuk itu peranan KONI sangat dibutuhkan,” ucapnya. Kadispora juga menyampaikan beberapa program wali kota dalam menyiapkan sarana dan prasarana olahraga.

“Telah disepakati rencana pembangunan Stadion Teladan sesuai standar AFC. Demikian juga berbagai sarana akan dibangun,” katanya, seraya menyebut ada pembenahan lapangan olahraga di 7 kecamatan yang akan dibangun untuk sarana berolahraga bagi warga.

Sementara, Ketua Umum KONI Medan Drs Eddy H Sibarani MSi mengatakan Rapat Anggota merupakan agenda tahunan yang merupakan amanat AD/ART organisasi. Rapat Anggota 2022 juga dirangkai dengan pelantikan Koordinator Olahraga Kecamatan se Kota Medan hasil Musorcam pada Maret lalu.

“Rapat Anggota sebagai sarana evaluasi program-program KONI Medan di 2021, dan juga untuk merancang kegiatan-kegiatan di 2022. Tentu juga diharapkan ide dan masukan dari peserta Rapat Anggota. Mungkin di akhir Mei hingga Juni akan kita mulai lagi gelaran Piala Wali Kota yang khusus mempertandingkan cabor-cabor Porprovsu 2022. Kemudian pada Juli atau Agustus, jika memungkinkan dengan melandainya pandemi Covid-19, KONI Medan juga akan kembali melaksanakan Porkot yang sudah 2 tahun vakum,” terang Ketua Umum KONI Medan.

Selain itu disebutkan, ada dua kegiatan penting di 2022 ini, yaitu Porprovsu dan persiapan PON 2024. Poprovsu sebagai ajang multi event puncak kegiatan olahraga di Sumatera Utara, dan persiapan PON. (ril/mds)