LIVE BEINSPORT SABTU DINI HARI PUKUL 03.00 WIB

Prediksi Piala FA, MU VS Everton: Rawannya Old Trafford…

MEDANSPORT.ID - MEDAN - Manchester United secara perlahan mulai menunjukkan konsistensi performa usai jeda Piala Dunia 2022. Dari 4 laga kompetitif yang sudah dilakoni, The Red Devils selalu berhasil memetik kemenangan, termasuk 3 laga beruntun di Liga Inggris (EPL) 2022/2023.

Di putaran ketiga ajang Piala FA Cup, kembali Manchester United bertemu Everton pada putaran ketiga di Old Trafford, Sabtu (7/1/2023) pukul 03.00 WIB. Di lain pihak, Everton masih berkutat dengan inkonsistensi permainan. Meski sempat menahan imbang Manchester City, The Toffees justru tumbang di markas sendiri ketika menjamu Brighton pada penampilan paling akhir.

Manchester United bisa memainkan skuad terbaik mereka ketika menghadapi Everton. Akan tetapi kubu tuan rumah juga tak tertutup kemungkinan bakal melakukan rotasi. Salah satunya adalah Lisandro Martinez, yang baru saja kembali dari kompetisi Piala Dunia 2022. Dikutip dari laman resmi MU, Lisandro Martinez mengungkapkan ketika bisa kembali tampil saat menghadapi Bournemouth di Liga Inggris.

Ia juga bertekad untuk menunjukkan penampilan terbaik, jika kembali dipercaya turun menghadapi Everton di FA Cup. "Saya senang bisa bermain kembali (bersama Manchester United), dan menang. Sekarang, kami bersiap menghadapi Everton (di Piala FA]," ujar Lisandro Martinez, dikutip dari laman resmi klub.

Manchester United lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan atas Everton, sekaligus melaju ke ronde 4 Piala FA 2022/2023. Hal itu diperkuat dengan fakta bahwa The Toffees belum mampu tampil konsisten pada paruh pertama musim. Dikutip dari situs web resmi klub, pelatih Everton Frank Lampard mengaku kecewa lantaran timnya kebobolan gol cepat di babak pertama ketika melawan Brighton.

Oleh karenanya, Lampard menghendaki timnya bisa bermain lebih solid pada laga selanjutnya, terutama saat menghadapi Manchester United di Piala FA. "3 gol yang masuk ke gawang kami [saat menghadapi Brighton] berasal dari kesalahan kami. Itu terjadi di awal laga. Kami harus bermain lebih baik lagi di laga selanjutnya," kata Frank Lampard, usai pertandingan.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis:

Baca Juga