
MEDANSPORT.ID – MEDAN – Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Sumatera Utara (Sumut) menggelar test fisik dan games terhadap atlet cricket Sumut. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan prestasi emas cricket Sumut jelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh Sumut yang akan digelar September, mendatang.
“PCI Sumut menggelar kegiatan rutin evaluasi berupa program pembinaan prestasi emas cricket Sumut setiap bulannya. Test evaluasi berupa fisik, teknik (games) dan pendampingan psikologi bagi atlet yang di gelar di lapangan Astaka Jalan Wiliam Iskandar Medan pada Jumat (1/3/2024). Selanjutnya, games yang di gelar di lapangan Unimed pada Minggu (3/3/2024),” ujar Ketua Umum PCI Sumut Wangsa Amin didampingi Sekum Abdul Hakim Siregar di Medan, Minggu (3/3/2024).
Amin mengatakan kepada semua atlet dalam Pelatda PON Sumut agar mempersiapkan diri dalam rangkaian test evaluasi baik teknik maupun fisik. Setelah dilakukan evaluasi teknik dan fisik terhadap 33 atlet yang terdiri dari 16 atlet putra dan 17 atlet putri menunjukkan perkembangan yang baik.
Selanjutnya, tambah Amin, usai evaluasi fisik dilanjutkan dengan evaluasi teknik dengan melaksanakan games. Maksud dengan evaluasi games ini untuk memberikan motivasi dan semangat kekompakan tim Pelatda atlet cricket Sumut sebelum melaksanakan pertandingan pada PON XXI/2024. Games ini untuk memperbaiki kekurangan dan kelemahan tim cricket Sumut sehingga tetap solid dalam pertandingan nantinya.
Sementara itu, Abdul Hakim Siregar mengatakan menjelang PON ke-21 di Aceh dan Sumatera Utara, September 2024 mendatang, atlet cricket Sumut kini tengah mempersiapkan dirinya dimulai dengan peningkatan fisik dan teknik (games) dalam Kegiatan rutin ini selalu dilaksanakan dan dievaluasi oleh tim pelatih cricket Sumut.
Hakim menuturkan untuk meningkatkan kualitas atlet maka dilakukan evaluasi fisik dan teknik (games) dilaksanakan setiap bulan sebagai sarana evaluasi dalam program pembinaan prestasi emas cricket Sumut. Kedepannya akan ada kejutan-kejutan dan strategi dalam pembinaan ini.
“Kepada para atlet agar dapat terus melakukan latihan untuk bisa siap untuk berlaga di PON 2024. Karena, dengan rutin latihan maka teknik, fisik, dan mental akan lebih terjaga serta kekompakan tim semakin solid. Atlet terus kita siapkan sehingga jika ada pertandingan maka atlet sudah siap untuk mengikuti,” tutupnya. (*)