PSAWI Sumut

PSAWI Sumut Borong 6 Medali Di Kejurnas Piala KSAL

MEDANSPORT.ID-JAKARTA--Atlet Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (PSAWI) Sumatera Utara (Sumut) berhasil memborong 6 medali pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) memperebutkan Piala Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) 2021. Kegiatan digelar di danau Sunter Jakarta, yang berakhir Minggu (28/11/2021).

Prestasi di raih pada nomor Wakesurf Open Men yang dikuasai atlet Sumut dari peringkat pertama sampai ketiga yang didulang Kevin Gilbert Wau dengan skor 44.35, peringkat kedua dipersembahkan Noperius Laowo dengan skor 41.58 dan Jelius Wau dengan skor 39.58.

Sementara itu, dalam pertandingan pada nomor Wakesurf Open Women juga dikuasai atlet Sumut. Suknianis Laia peringkat pertama dengan skor 35.88, peringkat kedua diraih Paskalia Lusinda Wau dengan skor 29.54 dan peringkat ketiga atas nama Margareth Lorena Maruhawa dengan catatan skor 26.98. Pada laga final atlet Sumut menyingkirkan atlet Jabar, Kepri dan Riau.

Selanjutnya 1 2 3