Alasan I Gede Sukadana Pilih PSMS Ketimbang Klub Liga 1

MEDANSPORT.ID- MEDAN-- PSMS Medan baru-baru ini mendatangkan sejumlah pemain berlabel Liga 1 demi misinya menembus kasta tertinggi tanah air pada musim mendatang.
Di antaranya yakni eks pemain Sleman dan Bali United, I Gede Sukadana. Pemain kelahiran Bali ini pun mengaku rela bermain di Liga 2 karena keseriusan PSMS Medan menggunakan jasanya.
Hal itu disampaikannya saat ditemui Medansport.id, usai melakoni laga uji coba menghadapi SMeCK Hooligan, di Lapangan TGM, Jumat (26/3/2021) sore.
"Jujur, karena PSMS tim yang paling sering menghubungi saya. Hampir setiap hari mereka menghubungi saya," ujarnya.
Disinggung mengenai level dan finansial yang tentunya di bawah Liga 1, I Gede mengaku tak menjadi penghalang.
"Kalau memang demi materi kenapa saya gak ngambil yang Liga 1. Hanya untuk turnamen saja saya dapat materi kok. Cuma saya mau nyari yang paling serius, mau nyari apa lagi coba," sebutnya.
Dalam kesempatan itu, dirinya juga mengaku bersyukur bisa bergabung bersama skuat Ayam Kinantan dan memiliki ambisi bisa membawa klub kecintaan Kota Medan ini bersaing di level teratas.
" Bersyukur bisa bergabung dengan PSMS, tahun lalu sudah gak jadi. Ada harapan bisa membawa PSMS ke Liga 1 lagi," harapnya.
Disinggung materi pemain yang ada saat ini, dirinya pun merasa optimis.
"Saya yakin dengan materi pemain saat ini, pemainnya bagus-bagus," ucapnya.
Pada laga uji coba tersebut, I Gede dan kawan-kawan berhasil mengalahkan SMeCK Hooligan dengan skor 3-0. (*)