Menuju PON XXI Sumut-Aceh

Ijek Janji Datangkan Pelatih Asal Korea

MEDANSPORT.ID - MEDAN - Demi mengharumkan nama Sumatera Utara (Sumut) di tingkat nasional, segala cara dilakukan Pemprovsu. Apalagi dua tahun ke depan gelaran Pekan Olahraga Nasional dilaksanakan di dua Sumut dan Aceh. Menatap tantangan di depan mata tersebut, alhasil setiap cabang olahraga diharapkan bergerak maju.

Ya, salah satunya mendatangkan pelatih berpengalaman. Untuk itu pula, Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia (TI) Sumut, Musa Rajekshah berjanji menghadirkan seorang pelatih dari Korea. Nantinya, pelatih Korea itu diharapkan bisa mendongkrak pelatih Taekwondo Sumut dengan menggelar Training of Trainer (ToT).

“Kami coba nanti pengurus provinsi akan mendatangkan pelatih yang seperti kita harapkan dari Korea untuk ToT di Sumatera Utara,” ujar Musa Rajekshah yang juga Wakil Gubernur Sumut ini, Rabu kemarin.

Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah, juga berkeinginan para atlet terbaik yang telah terseleksi bisa mengikuti pelatihan langsung di Negeri Ginseng.

“Kalau memang nanti pandemi sudah landai, kemungkinan kita juga akan menyeleksi atlet taekwondo dari Sumatera Utara untuk dikirim latihan langsung di Korea,” harapnya.

Hal ini, lanjut Ijeck, sebagai upaya melahirkan atlet-atlet taekwondo berprestasi yang nantinya pada bisa mengharumkan nama Sumut sebagai tuan rumah PON XXI.

“Jangan nanti kita tuan rumah tidak bisa juarai. Kita harus benar-benar giat berlatih,” tandasnya. (nt/sumber)