LIVE MOLA TV SABTU MALAM PUKUL 21.00 WIB

Liverpool VS Crystal Palace: Awas…Salah!!!

MEDANSPORT.ID - MEDAN - Liverpool akan bertemu Crystal Palace pada pekan lanjutan Liga Primer Inggris, di Anfield, Sabtu (18/09/2021) pukul 21.00 WIB. Mereka baru saja melewati tengah pekan yang luar biasa setelah menjamu AC Milan pada fase grup Liga Champions, dan mampu menang 3-2.

Sementara untuk Palace, tim asal London ini juga meraih hasil fantastis ketika menghadapi Tottenham Hotspur akhir pekan lalu. Secara mengejutkan skuad arahan Patrick Vieira menumbangkan Spurs tiga gol tanpa balas, yang jadi tripoin perdana mereka musim ini.

Crystal Palace punya beberapa momen menyulitkan Liverpool, namun kini nampaknya akan sulit karena kepercayaan diri Liverpool tengah baik, ditambah mereka bermain di Anfield -- yang kerap memberikan kesulitan tersendiri untuk lawan.

Bagaimana pun, Palace di bawah arahan Patrick Vieira cukup menjanjikan, dan laga ini diharapkan berjalan menarik, dengan duel antara manajer lintas generasi, Vieira dan Jurgen Klopp.

Kepercayaan diri dari Palace pun pasti sangat bagus setelah mereka mampu mengalahkan Tottenham Hotspur yang notabene sedang mulus melaju di Liga Primer Inggris. Yang pasti, perlawanan sulit akan disajikan oleh Palace kepada tuan rumah.

Sementara itu, Liverpool pasti mau melanjutkan rekor bagus mereka dari pekan ke pekan untuk menjaga persaingan ketat yang tengah terjadi di klasemen Liga Primer. Tak ada ruang berarti untuk Liverpool kalah pada pertandingan ini, karena secara mental dan tren, mereka sedang bagus.

Virgil van Dijk kemungkinan akan kembali menjadi andalan di jantung pertahanan, setelah pada laga versus AC Milan ia hanya disimpan Jurgen Klopp. Dua pemain yang dalam kondisi tak baik hanya Roberto Firmino dan Neco Wiliams.

Sadio Mane juga diharapkan kembali menjadi salah satu trisula serang Liverpool, meski Divock Origi sempat diandalkan tengah pekan kemarin. Sementara Naby Keita punya peluang untuk kembali dimainkan, karena kondisinya sudah fit.

Harvey Elliot tentu tak akan dimainkan dalam beberapa bulan ke depan, setelah tekel horor yang ia terima dari bek Leeds United Pasca Struijk. Namun, kita bisa harapkan Curtis Jones mendapatkan menit bermain pada pertandingan ini, mungkin sebagai pemain pengganti.

Liverpool punya catatan bagus kontra Palace, selalu menang dalam delapan pertemuan terakhir. Mampukah pasukan Jurgen Klopp melanjutkan tren positif itu di Anfield nanti?

Catatan MEDANSPORT.ID

Eberechi Ezhe dan Nathan Ferguson masih dalam tahap pemulihan, padahal keduanya punya kualitas yang bisa membantu Crystal Palace. Hal yang sama juga terjadi pada Jeffrey Schlupp. Untuk formasi, Palace bermain dengan 4-3-3, layaknya Liverpool.

Vieira pasti cukup percaya diri untuk tetap memainkan XI yang sama dengan saat Palace mengalahkan Spurs. Trisula Jordan Ayew, Christian Benteke, dan Wilfried Zaha jadi pilihan kala itu, tapi mungkin Benteke digantikan Odsonne Edouard untuk pekan ini.

Liverpool memenangi 8 laga terakhirnya melawan Palace di Premier League, mencetak total 24 gol dan cuma kebobolan 5. Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 laga terakhirnya melawan Palace di Premier League.

Liverpool selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 3 laga terakhirnya melawan Palace di Premier League. Liverpool menang 8 kali dalam 9 laga terakhirnya di Premier League.

Liverpool mencatatkan 5 clean sheet dalam 6 laga terakhirnya di Premier League. Sedangkan Palace selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 4 laga tandang terakhirnya di Premier League. (int/sumber)

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN:
Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Thiago, Fabinho, Henderson; Mane, Jota, Salah. (Pelatih: Jurgen Klopp).

Crystal Palace (4-3-3): Guaita; Mutchell, Guehi, Andersen, Ward; McArthur, Kouyate, Gallagher; Ayew, Edouard, Zaha. (Pelatih: Patrick Vieira).

HEAD TO HEAD:
Pertemuan: 24
Liverpool menang: 16
Gol Liverpool: 60
Imbang: 3
Crystal Palace menang: 5
Gol Crystal Palace: 28.

5 PERTEMUAN TERAKHIR:
23-05-2021 Liverpool 2-0 Palace (EPL)
19-12-2020 Palace 0-7 Liverpool (EPL)
25-06-2020 Liverpool 4-0 Palace (EPL)
23-11-2019 Palace 1-2 Liverpool (EPL)
19-01-2019 Liverpool 4-3 Palace (EPL).

5 PERTANDINGAN TERAKHIR LIVERPOOL:
14-08-21 Norwich 0-3 Liverpool (EPL)
21-08-21 Liverpool 2-0 Burnley (EPL)
28-08-21 Liverpool 1-1 Chelsea (EPL)
12-09-21 Leeds 0-3 Liverpool (EPL)
16-09-21 Liverpool 3-2 Milan (UCL).

5 PERTANDINGAN TERAKHIR CRYSTAL PALACE:
14-08-21 Chelsea 3-0 Palace (EPL)
21-08-21 Palace 0-0 Brentford (EPL)
25-08-21 Watford 1-0 Palace (EFL Cup)
28-08-21 West Ham 2-2 Palace (EPL)
11-09-21 Palace 3-0 Tottenham (EPL).

STATISTIK:
LIVERPOOL Menang: 55%
Imbang: 15%
CRYSTAL PALACE Menang: 30%
SKOR: 3-0 (0 : 1 3/4)

Penulis:
Editor: Dollar Parinduri

Baca Juga