*PON XX Papua

Oppy Danena Ginting Ingin Persembahkan Emas Di Akhir Karirnya

Oppy Danena Ginting
Oppy Danena Ginting - Atlit Taekwondo Sumut - PON Papua 2020

MEDANSPORT.ID- MEDAN-- Oppy Danena Ginting sesosok wanita yang berparas cantik, manis nan bersahaja. Ya kesan pertama saat bertemu dengannya. Siapa sangka, di balik kecantikannya ternyata ada sesuatu hal yang begitu istimewa dalam dirinya.

Oppy Danena Ginting, wanita 25 tahun dengan segudang prestasi yang telah ditorehkannya dari olahraga seni beladiri taekwondo.

Apa saja prestasi dan bagaimana dirinya bisa memilih taekwondo sebagai olahraga yang dicintainya? Oppy Danena Ginting coba membagi kisahnya kepada awak Medansport.id saat menemuinya belum lama ini.

Oppy begitu dirinya akrab disapa oleh rekan-rekannya mengisahkan, jika bungsu dari dua bersaudara ini awalnya hanya ikut-ikutan temannya saja. Namun lama kelamaan Oppy mengaku semakin tertarik dan merasa jatuh cinta dengan olahraga beladiri taekwondo.

Alhasil dirinya bertekad untuk terus mengasah kemampuannya. Ditambah lagi Oppy memiliki basik taekwondo dari sang ayah yang juga seorang pelatih taekwondo.

Bak gayung bersambut, support dari orang tua membuat semanggat Oppy serius dan fokus dalam berlatih semakin bertambah

Alhasil sejumlah prestasi pun berhasil ditorehkannya. Emas pada Kejurnas taekwondo Popki Cibubur 2017, Perak di Korea Daegu Championship 2018, dan Emas Korea Daegu Championship 2019.

"Selain itu pernah meraih emas di Kejurnas pra PON di Banten, medali emas POPNAS 2011 dan perunggu PON Riau 2012," kenang Oppy yang hingga kini masih aktif berlatih di Sibayak Club.

Kini, di usianya yang memasuki 25 tahun tentu menjadi kesempatan terakhirnya dalam ajang perhelatan PON. Oppy pun tak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas yang dimilikinya.

"Semoga bisa memberikan usaha yang terbaik bagi cabor taekwondo khususnya bagi Sumatera Utara. Walaupun di sana pesaing sudah menantinya seperti Provinsi Jateng, Jabar dan Jatim, namun dengan tekad, disiplin dan kerja keras akan saya buktikan," ujar wanita yang memiliki hobi nonton dengan penuh keyakinan. (*)

Penulis: joko
Editor: Kesuma Ramadhan

Baca Juga