Berembus Kabar PH ‘Out’ Dari PSMS, Ini Penjelasan Manajemen

MEDANSPORT.ID- MEDAN-- Beberapa hari belakangan berembus kabar jika pelatih kepala PSMS Medan, Philep Hansen tak lagi melatih klub kebanggan Kota Medan itu.

Sinyal itu menguat setelah melihat beberapa pemain asal Sumatera telah bergabung untuk latihan, namun hanya Philep dan Darmawan yang belum bergabung bersama tim. Alhasil, beredar rumor jika pelatih yang sering dipanggil PH itu tak lagi melatih.

Bahkan dari informasi yang didapat dari internal klub, ada sinyal kuat sosok pelatih baru yang digadang-gadang menggantikan posisi PH.

Menyikapi hal itu, manajemen PSMS melalui Sekumnya Julius Raja langsung berkomentar. Kepada Medansport.id, Senin (29/6/2020) pagi, pria yang akrab disapa King itu mengaku jika PH masih berstatus pelatih.

"Tidak ada masalah kok, dia (Philep Hansen) akan datang awal Juli dan segera menyusun program latihan. Jadi rumor yang beredar itu tidak benar," tegas King.

Masih menurut King, hingga saat ini manajemen masih solid karena semua masih berjalan normal baik masalah penggajian hingga komunikasi yang berlangsung.

"Yang jelas dia (PH) masih nunggu instruksi. Lagian sekarang kan udah new normal dan semua sudah mulai berjalan normal dan tidak ada masalah baik penggajian hingga komunikasi yang terjalin, jadi tiga bulan ke depan akan kita benahi semuanya," terang King.

Jika hingga pertengahan Juli PH tak kunjung hadir dan melatih? King mengaku akan dibahas melalui rapat manajemen.

"Kita harapkan datang dalam pekan ini. Jika tak datang juga pasti ada rapat oleh manajer tim dan pengurus klub untuk membahas lebih lanjut," sebut King.

*Sutanto Tan Segera Merapat

Dalam kesempatan itu juga, King menyebutkan jika salah satu pemain yang berdomisili di Batam, Sutanto Tan akan tiba dalam beberapa hari ke depan.

"Saat ini, Sutanto Tan, pemain yang berdomisili di Batam terus berkomunikasi dengan kita dan berharap bisa datang dalam dua hari ke depan," ucapnya mengakhiri.

Sedangkan pemain yang berdomisili di Jawa juga rencananya akan bergabung pada Juli mendatang. (*)